Cara Mempercepat Isi Ulang (Charging) Baterai Smartphone
Cara Mempercepat Isi Ulang (Charging) Baterai Smartphone – Ketika berbicara mengenai smartphone, ada salah satu hal menarik yang sering menjadi persoalan setiap penggunanya. Persoalan tersebut ialah mengenai daya tahan baterai yang terbilang cukup boros. Memang hal ini bukanlah suatu hal yang aneh, pasalnya smartphone merupakan salah satu perangkat gadget yang terkenal dengan keborosan daya baterainya.
Banyak pengguna smartphone yang mengeluhkan hal ini, namun smartphone tetaplah smartphone, perangkat yang harus diberi suplai daya secara terus-menerus. Dalam sehari beraktivitas dengan smartphone, mungkin anda bisa beberapa kali melakukan isi ulang daya pada smartphonenya. Betul? Baik mengisi ulang langsung melalui sumber listrik ataupun melalui media lainnya, seperti powerbank dan PC dengan kabel USB. Tentunya hal tersebut menyita banyak waktu, bukan?
Nah! Sejalan dengan hal tersebut di atas, agar anda bisa lebih cepat dalam mengisi ulang daya pada smartphonenya dan bisa lebih menghemat waktu. Berikut ini kami sajikan Tips Cara Mempercepat Isi Ulang Daya Smartphone Hingga 2X Lebih Cepat. Check this out!
1. Usahakan Memakai Charger Yang Memiliki Ukuran Ampere Lebih Tinggi
Dengan menggunakan charger yang memiliki ampere lebih tinggi ini, memungkinkan lalu lintas arus listrik ke smartphone anda semakin lebih cepat. Dengan begitu, waktu yang diperlukan untuk mengisi ulang daya baterai hingga full menjadi lebih singkat daripada menggunakan charger yang biasanya. Namun yang harus diperhatikan adalah bahwa charger original merupakan yang terbaik, karena sudah memiliki standar mutu.
2. Jangan Lupa Memperhatikan Kualitas Kabel USB Charger
Biasannya kabel USB charger original atau bawaan smartphone sudah memiliki standar kualitas yang sangat baik. Jadi disarankan untuk menggunakan kabel USB bawaan smartphone anda saat mengisi ulang daya. Jangan coba-coba untuk mengisi ulang daya baterai dengan menggunakan USB charger kabel yang tidak memenuhi standar kualitas yang baik. Hal ini nantinya akan mempengaruhi kinerja dari baterainya sendiri.
3. Jangan Mengoperasikan Smartphone Saat Sedang Mengisi Daya Baterai
Hal ini merupakan suatu masalah yang sering banyak dilakukan oleh para pengguna smartphone. Saat sedang mengisi ulang daya pada smartphonenya, pengguna sering menggunakan smartphone yang sedang terpasang ke arus listrik. Tentu ini merupakan suatu hal yang kurang baik, selain akan memperlambat waktu pengisian penuh baterai, hal ini pun akan menjadi salah satu penyebab kuat rusaknya baterai yang ada pada smartphone. Jika ingin mempercepat pengisian daya baterai, hindarilah hal tersebut.
4. Usahakan Tidak Mengisi Ulang Daya Baterai Melalui Komputer
Hal ini memang sah-sah saja dilakukan, tapi jika memang anda ingin mempercepat pengisian ulang daya pada smartphonenya, lebih baik hindari hal tersebut. Jika anda mengisi daya baterai smartphone melalui USB komputer, maka waktu yang diperlukan untuk mengisi penuh daya baterai akan menjadi lebih lama. Jadi lebih baik langsung lewat port listrik saja.
Tips Menarik!
Cara Membuka File Office dan PDF di Android Dengan Aplikasi Office Gratis Terbaik
Sahabat itulah kiranya beberapa tips seputar Cara Mempercepat Isi Ulang Daya Smartphone Hingga 2X Lebih Cepat. Semoga bermanfaat!