Cara Menghilangkan Rayap Sampai Tuntas ke Akar-akarnya
Anda yang saat ini menyaksikan Furniture kesayangan menjadi sarang rayap, pastinya sangat jengah dong. Lantas bagaimana cara mengusirnya dan mencegah mereka datang kembali? Walaupun pada mulanya kerusakan itu tidak tampak, namun jika Anda tidak mengambil langkah untuk mengusirnya, maka akan keropos.
Pintu, Kusen, meja, lemari, dan perabotan lainnya yang terbuat dari kayu biasanya tidak luput dari sasaran rayap. Jika Anda menemukan sekolompok rayap menghuni perabotan atau kusen rumah, segera ambil tindakan untuk mengusirnya. Anda dapat menyingkirkannya secara alami maupun dengan bantuan zat kimia. Supaya rayap bener-bener bersih, Anda harus memperhatikan langkah demi langkah dalam mengusirnya.
Anda yang memilih langkah secara alami, bisa menggunakan kapur barus, air kapur sirih, air beras, atau air tajin. Adapun jika memilih menggunakan bahan kimia, Anda bisa menggunakan zat pembasmi rayap bubuk maupun cair yang sudah beredar di pasaran.
Cara Mengusir Rayap Pada Kayu
Ada beberapa langkah yang harus diperhatikan ketika Anda mau mengusir rayap pada kayu.
Cara Mengusir Rayap Pada Lemari Kayu
Lemari adalah salah satu furniture yang menjadi favorit rayap. Agar rayap segan datang ke lemari Anda, silahkan perhatikan hal-hal berikut ini.
Bahan Dasar Lemari
Sebelum Anda membeli atau membuat lemari, perhatikan dulu bahan dasar yang digunakan. Pilihlah kayu yang bandel terhadap serangan hama, jamur, dan juga cuaca. Kayu jati adalah jenis kayu yang paling populer yang banyak digunakan oleh para pengrajin mebel.
Kayu jati, apalagi yang umurnya sudah tua memiliki harga yang fantastis. Jima Anda terpaksa tidak memilih kayu jati, alangkah baiknya sebelum dibuat menjadi furniture diberi pelapis anti rayap terlebih dahulu. Begitu juga setelah berbentuk furniture, silahkan Anda oleskan pelitur atau cat anti rayap.
Pembersihan Hama
Adapun, apabila lemari Anda sudah terlanjur dihuni Rayap, silahkan segera mengusirnya dengan menggunakan beberapa trik berikut ini.
- Silahkan pasang beberapa butir kapur barus dalam lemari.
- Letakan berbagai wewangian pakaian yang digantung.
- Perangkap rayap dengan memakai kerdus atau tisu.
- Semprot rayap dengan memanfaatkan cairan alami, seperti air kapur sirih atau air beras.
- Jika rayap tersebut enggan untuk beranjak, Anda bisa menggunakan bahan kimia anti rayap yang terdapat di pasaran.
Cara Mengusir Rayap hingga ke Akarnya
Jika rayap masih tetap saja tidak mau pergi, padahal Anda sudah melakukan kiat-kiat di atas, alangkah baiknya Anda segera memanggil jasa pembasmi rayap. Sekarang banyak sekali jasa anti rayap yang terdapat di berbagai daerah, salah satunya adalah jasa anti rayap Bali. Mereka dengan cara profesional akan Membasmi Rayap hingga tuntas.
Bagi Anda yang bertempat tinggal di Bali dan mengalami problem dengan berbagai furniture yang dimakan rayap, segera panggil jasa anti rayap Bali. Harganya tentu saja berkali-kali lipat lebih murah dibanding Anda harus mengganti furniture yang rusak dimakan Rayap.