Daftar Aplikasi Screenshot Android Gratis Terbaik
Daftar Aplikasi Screenshot Android Gratis Terbaik – Ingin mengambil gambar (screenshot) pada layar perangkat Android, tapi cukup ribet karena harus menggunakan kombinasi tombol? Sekarang ingin mencoba yang lebih mudah? Kalau begitu sahabat tak perlu ribet lagi, gunakan saja aplikasi screenshot dari pihak ketiga untuk mengambil gambar pada tampilan layar yang kini sudah banyak tersedia di layanan Play Store.
Sahabat bingung dalam memilih aplikasi screenshot untuk perangkat Android pilihan? Tenang saja, karena berikut ini kami akan menyajikan tulisan singkat mengenai Daftar Aplikasi Screenshot terbaik untuk Android yang bisa sahabat coba. Silakan dipilih!
Screenshot Ultimate
Untuk pilihan aplikasi screenshot Android terbaik, salah satunya sahabat bisa memilih aplikasi bernama Screenshot Ultimate ini. Di kalangan pengguna perangkat Android, aplikasi ini sudah cukup populer. Jadi, tidak ada salahnya sahabat pun langsung mencoba aplikasi screenshoot yang satu ini.
Dengan Screenshot Ultimate mengambil / capture gambar pada layar perangkat Android yang diinginkan akan menjadi lebih mudah. Manfaatkan berbagai fitur pilihan untuk mempermudah dan untuk mengedit gambar hasil screenshot. Sahabat bisa menyimpan gambar hasil screenshot dalam format JPEG dan PNG. Selain versi gratis, aplikasi ini tersedia pula dalam versi berbayar (Screenshot Ultimate Pro) yang memiliki fitur lebih lengkap.
Lihat Juga : Daftar Aplikasi GPS Android Offline dan Online Gratis Terbaik
Screenshot – Lovekara
Inilah aplikasi screenshot Android terbaik berikutnya. Aplikasi ini hadir dengan tampilan interface yang user friendly, sehingga pengguna akan lebih mudah dalam menggunakan aplikasi ini. Selain tampilannya yang user friendly, aplikasi ini sudah dilengkapi dengan fitur-fitur pendukung yang cukup menarik untuk memudahkan sahabat dalam mengambil gambar screenshot.
Dengan menggunakan aplikasi screenshot buatan Lovekara ini, sahabat bisa langsung memberi sentuhan / mengedit gambar, memotong (crop) area yang diinginkan dan tentunya langsung memberi teks menarik pada gambar hasil screenshot.
Screen Capture Shortcut Free
Selanjutnya, sahabat bisa juga mencoba aplikasi screenshot yang cukup unik ini. Kenapa unik? Karena aplikasi ini hanya sebuah shortcut saja, jadi untuk pengambilan gambar pada layar akan menjadi semakin mudah. Untuk penggunaannya sendiri, shortcut aplikasi ini tinggal sahabat akses di notification bar. Dengan aplikasi ini, sahabat bisa mengatur pengambilan gambar dengan cara capture on shake. Menarik, bukan?
Screenshot Easy
Untuk memudahkan sahabat mengambil gambar pada layar Android, aplikasi Screenshot Easy siap diandalkan. Sesuai dengan namanya, aplikasi ini memang mudah digunakan dan bisa membantu sahabat mengcapture tampilan layar yang diinginkan. Untuk menggunakannya, sahabat bisa langsung menekan tombol kamera, kombinasi tombol pilihan ataupun dengan cara menggoyang (capture on shake).
Screenshot – Kastor Soft
Pilihan lainnya untuk aplikasi screenshot Android, sahabat bisa memanfaatkan aplikasi screenshot dari Kastor Soft. Dengan aplikasi ini sahabat tidak hanya bisa mengambil tampilan layar biasa saja, namu juga bisa mengcapture tampilan layar video yang sedang diputar. Sahabat bisa langsung menyimpan gambar hasil screenshot dalam format JPG, PNG serta BMP (Bitmap).
Screenshot – Icondice
Tak kalah dengan aplikasi-aplikasi screenshot lainnya, aplikasi screenshot buatan Icondice ini termasuk salah satu yang terbaik. Saat menggunakan aplikasi ini, sahabat tidak perlu susah-susah mengambil gambar pada tampilan layar dengan cara menekan tombol kombinasi. Untuk pengambilan gambar sahabat tinggal membuka aplikasi ini saja, nanti akan muncul trigger yang mudah digunakan untuk proses capturing.
Demikianlah tadi ulasan singkat seputar daftar Aplikasi Screenshot Android pilihan terbaik yang bisa sahabat gunakan untuk mengcapture tampilan layar di perangkat Android. Terima kasih, semoga membantu!