Lenovo K80, HP Android Lollipop Berlayar 5.5 inchi Baterai 4000 mAh
Lenovo K80, HP Android Lollipop Berlayar 5.5 inchi Baterai 4000 mAh – Tak mau tertinggal dengan pesaingnya,ASUS, yang berhasil mengeluarkan smartphone pertama dengan dukungan RAM 4 GB. Kini, Lenovo mengikutu jejak ASUS tersebut dengan memproduksi smartphone pertamanya yang dilengkapi oleh RAM 4 GB juga. Lenovo sendiri memproyeksikan bahwa smartphone terbaru rancangannya ini akan menjadi kompetitor utama dari ASUS Zenfone 2 yang merupakan smartphone pertama dengan RAM 4 GB milik ASUS tersebut.
Lenovo merancang K80 dengan desain yang begitu cantik dan agak berbeda dari smartphone Lenovo seperti biasanya. Pabrikan ponsel asal Taiwan tersebut memproduksi smartphone K80 dengan dua versi pilihan. Versi pertama adalah Lenovo K80 RAM 4 GB yang dibanderol dengan harga Rp 3.7 jutaan dan versi kedua ada Lenovo K80 RAM 2 GB yang patok dengan harga Rp 3.1 jutaan. Lalu, Lenovo sendiri menyediakan 3 pilihan warna untuk smartphone rancangannya ini, yakni ada Putih, Hitam dan Silver.
Pada Lenovo K80 telah terpasang layar sentuh berukuran cukup luas hingga 5.5 inchi yang bisa menghasilkan tampilan grafis beresolusi Full HD 1920 x 1080 piksel. Untuk menghadirkan kualitas layar yang sempurna, maka dari itu Lenovo dengan perhatiannya telah memasangkan pada K80 layar jenis IPS LCD yang berteknologi tinggi dengan sudut pandang level densityy yang bisa dihasilkan mencapai 403 ppi.
Lenovo K80 sudah berjalan menggunakan sistem operasi kekinian berbasis Android v5.0 Lollipop dan ditanamkan bersamaan dengan Interface Lenovo Vibe UI yang super keren. Lenovo K80 sendiri menawarkan performa yang begitu tinggi di segmennya, pasalnya smartphone berlayar lega ini telah didukung oleh mesin prosesor Quad-Core dari Intel Atom Z3560 yang memiliki daya pacu hingga 1.83 GHz. Untuk kapasitas RAM-nya sendiri tak usah disangsikan lagi, karena perangkat ini telah disupport oleh kekuatan RAM yang sangat besar. Kemudian di sektor pengaturan grafis, smartphone ini telah mempercayakan pada GPU PowerVR G6430 yang sama digunakan oleh ASUS Zenfone 2.
Menyingkap bagian kamera, Lenovo K80 memiliki kamera yang cukup mumpuni. Smartphone ini dilengkapi dengan kamera utama beresolusi 13 MP autofocus dan didukung oleh Dual LED Flash serta fitur Optical Image Stabilization (OIS). Sementara untuk kamera sekundernya, pada perangkat ini telah terpasang lensa kamera berkekuatan 5 MP untuk selfie. Pada Lenovo K80 juga telah dipasangkan memori internal berkapasitas 64 GB dengan bantuan memori eksternal microSD sebagai media penyimpanan file.
Smartphone bongsor ini memiliki sisi kelebihan di sektor suplai daya, pasalnya pada Lenovo K80 ini telah dibekali dengan sebuah baterai berkapasitas sangat besar hingga 4000 mAh. Disini dilengkapi pula dengan teknologi Quick Charge untuk penghematan waktu isi ulang daya. Dilanjutkan ke sektor konektivitas, smartphone ini telah membawa fitur koneksi yang sudah lengkap seperti ada koneksi internet berbasis 3G HSPA dan 4G LTE, Wi-Fi, Bluetooth, GPS serta micro USB. Sahabat tertarik memiliki Lenovo K80?
Cek juga Lenovo A5000, HP Android 5 inchi Dengan Baterai 4000 mAh
Spesifikasi Lenovo K80:
- Layar : IPS LCD 5.5 inchi (Full HD 1920 x 1080 piksel)
- Dimensi : –
- Berat : –
- OS : Android v5.0 Lollipop
- CPU : Quad-Core Intel Atom Z3560 1.83 GHz
- GPU : PowerVR G6430
- RAM : 4 GB / 2 GB
- Kamera Utama : 13 MP autofocus, Dual LED Flash, Optical Image Stabilization (OIS)
- Kamera Sekunder : 5 MP
- Memeori Internal : 64 GB
- Memeori Eksternal : Ada
- Jaringan : GSM / HSPA / LTE
- Fitur Lain : Wi-Fi, Bluetooth, GPS, port micro USB
- Baterai : 4000 mAh
- Warna : Putih, Hitam, SIlver
- Harga : Rp 3.7 jutaan (4 GB RAM) / Rp 3.1 jutaan (2 GB RAM)