Teknik Mewing untuk Wajah Lebih Tegas

Advertisement

Sobat klikponsel! sekarang ini seadng tren istilah mewing. Apa itu Mewing? Mewing adalah teknik latihan postur mulut yang diklaim dapat membantu meningkatkan struktur rahang dan wajah, menghasilkan tampilan yang lebih tegas dan proporsional. Teknik ini melibatkan melatih posisi lidah dan rahang dengan cara tertentu.

Untuk lebih jelasnya soal Mewing. Simak artikel ini sampai selesai ya!

Mewing – Teknik untuk Memperbaiki Struktur Rahang

Pengertian Mewing

Menurut RS Siloam Mewing adalah gerakan yang dilakukan dengan merapatkan bibir seraya memosisikan lidah di atas langit-langit mulut. Teknik ini diklaim mampu memperbaiki struktur rahang dan gigi yang dapat membuat wajah terlihat lebih tirus.

Teknik mewing pertama kali dipopulerkan oleh seorang spesialis ortodonti asal Inggris, yaitu Dr. John Mew. Adapun tujuan awal dibuatnya teknik mewing adalah untuk memperbaiki struktur rahang anak kecil yang masih dalam masa pertumbuhan. Namun, seiring berjalannya waktu, teknik ini mulai dipercaya oleh sebagian orang untuk memperjelas garis rahang hingga meniruskan wajah orang dewasa.

Apakah Mewing Berbahaya? 

Pada dasarnya, mewing adalah teknik yang tergolong aman selama dilakukan dengan tepat. Namun, jika teknik mewing berhasil mengubah struktur rahang dan tidak dilanjutkan dengan penanganan medis lain, kondisi tersebut berisiko menimbulkan berbagai masalah kesehatan, seperti:

  • Temporomandibular joint syndrome, yaitu kondisi medis yang ditandai dengan rasa nyeri saat menggerakkan otot dan sendi pada rahang.
  • Rahang atas dan rahang bawah menjadi tidak sejajar.
  • Gigi menjadi tidak rata atau menjadi lebih maju.
  • Gigi copot atau patah karena tekanan dari struktur gigi yang tidak sejajar.

Cara Melalukan Mewing

Diansir dari beberapa sumner yaitu chanel YouTube Matt Phelps dan situs web.md.com, ada beberapa langkah dalam melakukan mewing, yaitu:

Advertisement

Posisi Tubuh:

  1. Duduk atau Berbaring: Anda dapat melakukan mewing dalam posisi duduk tegak atau berbaring telentang. Pastikan tubuh Anda rileks dan nyaman.
  2. Tutup Mulut: Rapatkan bibir Anda dengan lembut, tanpa mengencangkan otot rahang.
  3. Posisi Lidah: Letakkan seluruh permukaan lidah Anda di langit-langit mulut, tekan dengan lembut ke atas. Pastikan ujung lidah Anda berada di belakang gigi atas, tepat di atas alveolus (punggung gigi).
  4. Tutup Gigi: Tutup gigi Anda dengan rapat, namun jangan sampai menggertakkan gigi.
  5. Telan Ludah: Tahan posisi ini selama beberapa detik, kemudian telan ludah Anda dengan perlahan.
  6. Bernapas: Bernapaslah melalui hidung dengan tenang dan alami.

Tips Saat Melakukan Mewing

  1. Fokus pada Tekanan: Rasakan tekanan lembut pada langit-langit mulut, gigi atas, dan rahang bawah.
  2. Jaga Leher Tegak: Hindari menundukkan kepala atau menonjolkan dagu.
  3. Berlatih Secara Konsisten: Lakukan mewing selama 5-10 menit beberapa kali sehari, idealnya setelah makan.
  4. Sabar: Mewing membutuhkan waktu dan dedikasi untuk melihat hasil yang signifikan. Konsistenlah dalam berlatih dan perhatikan perubahan pada struktur wajah Anda.
  5. Konsultasi dengan Dokter Gigi: Jika Anda memiliki masalah rahang atau gigi, konsultasikan dengan dokter gigi sebelum mencoba mewing.

Sobat klikponsel! Penting untuk diingat bahwa mewing masih dalam tahap penelitian dan belum ada bukti ilmiah yang kuat untuk mendukung klaim manfaatnya.

Beberapa orang mungkin merasakan efek positif seperti wajah lebih tirus, rahang lebih tegas, dan profil samping yang lebih baik. Namun, hasil ini dapat bervariasi pada setiap individu.

Jika Anda ingin mencoba mewing, lakukan dengan hati-hati dan perhatikan tubuh Anda. Jika Anda merasakan sakit atau ketidaknyamanan, hentikan latihan dan konsultasikan dengan profesional kesehatan.

Teknik Mewing untuk Wajah Lebih Tegas | Risti | 4.5