Tips Memilih Baju Blouse Wanita sesuai Bentuk Badan

Siapa yang tidak kenal dengan baju blouse wanita? Hampir semua wanita memiliki koleksi blouse di dalam lemarinya. Sebab, pemakaiannya fleksibel sehingga cocok untuk berbagai acara. Selain itu, bahannya juga nyaman dan membuat penampilan menjadi lebih menarik. Namun, hal tersebut tidak bisa didapatkan jika salah memilih blouse.

Sebelum memakainya, sangat penting untuk memperhatikan setiap aspek dari blouse untuk disesuaikan. Mulai dari ukuran, warna, model hingga bahan yang dimiliki baju. Salah satu hal yang mudah dijadikan patokan yakni disesuaikan dengan bentuk badan. Berikut cara memilih atasan blouse wanita yang tepat berdasarkan bentuk tubuh anda.

Advertisement

Panduan Memilih Blouse sesuai Bentuk Tubuh

1. Bentuk Buah Pir

Tubuh berbentuk buah pir memiliki bagian pinggang dan pinggul lebih lebar daripada bahu dan dada. Maka dari itu, anda perlu memilih blouse yang mampu mengecilkan bagian pinggul. Anda perlu memfokuskan area bahu, dada serta pinggang agar tubuh bagian atas dan bawah tampak seimbang.

Blouse dengan aksen ruffle pada bagian atas baju efektif menarik perhatian pada bagian atas tubuh. Selain itu, hindari blus terlalu longgar serta lebar pada area bawah. blouse berbahan stretch atau ketat dan cropped top mampu membuat bagian pinggul tampak lebih lebar. Sangat disarankan untuk memilih warna cerah, ceria dan aksen unik pada bagian atas baju.

Advertisement

2. Bentuk Apel

Pemilik tubuh berbentuk apel cenderung memiliki bagian perut yang lebih besar daripada bagian bawah tubuh. Sehingga, dianjurkan untuk memakai baju blouse wanita yang longgar dan tidak ketat pada bagian perut. Potongan leher rendah membuat tubuh tampak semakin besar. Blouse dengan model A yang melebar ke bawah lebih cocok dipakai.

3. Tubuh Hourglass

Bentuk tubuh hourglass mudah dikenal dari bahu dan pinggulnya yang seimbang serta penggang lebih kecil. Anda pun bisa memakai blus yang mampu menonjolkan bentuk tubuh. Sangat disarankan memilih blus dengan detail pinggang atau potongan mengikuti garis pinggang. Jangan memakai blus terlalu longgar serta lebar pada area pinggang.

4. Bentuk Tubuh Segitiga

Punya bahu, pinggang dan pinggul yang sama lebar? Berarti anda memiliki bentuk tubuh rectangle atau segitiga. Pilihlah blouse yang mampu memberikan efek lekukan pada bagian pinggang. Anda juga cocok memakai blouse yang fokus pada bagian pinggang seperti baju potongan A atau longgar pada bagian atas dan ketat pada pinggang.

5. Kurus

Bagi pemilik tubuh kurus, tentu anda ingin tampak lebih berisi sehingga anda bisa mengakalinya melalui blouse. Dalam hal ini, hindarilah blouse dengan potongan longgar karena membuat anda tampak seperti boneka sawah. Sebaiknya pilihlah baju blouse wanita yang pas di badan dan tidak terlalu ketat.

Demikian penjelasan mengenai apa saja panduan memilih baju blouse wanita sesuai bentuk tubuh. Setiap wanita memiliki bentuk tubuh yang berbeda-beda dan bisa dilihat dari kategorinya seperti berbentuk apel, pir, hourglass hingga rectangle. Anda bisa menyesuaikan model blouse sesuai bentuk badan.

Tips Memilih Baju Blouse Wanita sesuai Bentuk Badan | Makka | 4.5